Selasa, 13 November 2018


014...... Wafat dan Mati
==================

Mati kadang disebut sebagai "maut" kadang disebut sebagai "wafat".... Biasanya kalau orang yang mati dianggap sebagai orang baik, maka biasanya disebut wafat.....

Tapi benarkah wafat itu = mati ??....

coba simak ini:

وَهُوَ الَّذِي يَتَوَفَّاكُمْ بِاللَّيْلِ وَيَعْلَمُ مَا جَرَحْتُمْ بِالنَّهَارِ ثُمَّ يَبْعَثُكُمْ فِيهِ لِيُقْضَى أَجَلٌ مُسَمًّى ثُمَّ إِلَيْهِ مَرْجِعُكُمْ ثُمَّ يُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُونَ (٦٠)
Al-anam 60. Dan Dialah yang menidurkan (mewafatkan) kamu pada malam hari dan Dia mengetahui apa yang kamu kerjakan pada siang hari. Kemudian Dia membangunkan kamu pada siang hari untuk disempurnakan umurmu yang telah ditetapkan. Kemudian kepada-Nya tempat kamu kembali, lalu Dia memberitahukan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.

disitu ada kata يَتَوَفَّا yang diartikan menidurkan, padahal kalau secara tulisannya itu "mewafatkan".... 
Jadi setiap hari, tepatnya di malam hari, kalian "wafat"....

Lalu apa itu wafat??....

Wafat itu maknanya "menyempurnakan" bukan mati/hilang nyawa.......

Jadi pada malam hari kamu akan disempurnakan.... Disempurnakan disini berhubungan dengan siklus harian "jam biologis" manusia.

Dalam DNA manusia itu ada semacam "jam biologis" istilah lainnya ritme sirkadian, jam biologis ini bekerja seolah seperti jarum jam yang terus berputar, dimana tubuh "tahu" kapan saatnya tidur, saatnya makan, saatnya mengeluarkan hormon tertentu, saatnya organ tubuh bekerja optimal dsb....

Nah, siklus jam biologis itu terus berputar 24 jam, lalu akan kembali nol lagi saat kalian tidur.... Setelah 1 siklus harian ini penuh, inilah yang dimaksud dengan "mewafatkanmu/menyempurnakanmu".....

Sekarang apa sudah terang bahwa ==> WAFAT itu bukan MATI

lihat ini lagi:

إِذْ قَالَ اللَّهُ يَا عِيسَى إِنِّي مُتَوَفِّيكَ وَرَافِعُكَ إِلَيَّ وَمُطَهِّرُكَ مِنَ الَّذِينَ كَفَرُوا
“(Ingatlah) tatkala Allah berkata: Wahai lsa,sesungguhnya Aku akan mewafatkan engkau dan mengangkat engkau kepada-Ku, dan membersihkan engkau dari orang-orang yang kafir. ” 

Nah, lihat مُتَوَفِّيكَ itu mewafatkan, artinya bukan mati tapi disempurnakan.....

#sudah wafat belum??.... heuheuheu





6 komentar: