Senin, 26 Desember 2016

SBH

Assalamualaikum abah.
Mohon maaf, langsung saja.
Mau nanya soal ucapan selamat natal bagi saudara kita yang kristiani, hukumnya bagaimana ???
Terimakasih
=================
Waalaikumsalam 

Sebelumnya saya mau saudara jawab dulu pertanyaan saya yang sederhana ini:

Apakah kalau saudara mengucapkan selamat natal, hal itu akan membuat keimanan saudara kepada Allah dan rasulNya menurun, atau tidak???

Nah, kalau imanmu jadi turun berarti tidak boleh, kalau imanmu tidak jadi turun berarti boleh.... buatmu....

Ada yang beda pandangan tentang hal ini dikarenakan, mereka beda beda, ada yang imannya langsung turun begitu mengucapkan selamat natal, bagi mereka haram hukumnya mengucapkan itu..... 

Ada juga yang tdk berpengaruh, bagi mereka tdk masalah ... 

Kalau saya pribadi tidak mengucapkan selamat natal, karena saya tidak punya teman dari agama kristen, yang mengucapkan selamat idul fitri/hari raya ke saya...... 







3 komentar: