Kamis, 03 Agustus 2017

NR Hadir Abah....bah mohon diwedar tentang Ayat Kursi....matur nuwun.
 ===========================
"...Kursi Allah meliputi langit dan bumi..... "

Kursi itu kan tempat duduk..... Kalau kamu "duduk", kamu disebut "penduduk"..... Lah, kalau kamu sudah "berdiri", kamu disebut "pendiri"..... Kamu itu masih "duduk", saya sudah "berdiri".... Maka kamu itu "penduduk", saya itu "pendiri", apa yang saya dirikan??..... FK ini contohnya yang saya dirikan....

Allah telah mendudukkan banyak hal di kursiNya.... Dan kursiNYA itu meliputi langit dan bumi, bahkan antara keduanya.....

DIA pun mendudukkan setiap hukum2NYA, ketetapan2NYA, urusan2NYA pada kursinya yang meliputi langit dan bumi.... Dengan ilmuNYA, DIA mengatur semuanya, termasuk mengatur setiap bencana dan penyelamatanNYA, azab dan syafaatNYA, tanpa kelengahan dan ketiduran.....

Pada diri kita pun demikian, diri kita inilah gambaran dari kursi itu sendiri.... Lalu kita mesti mendudukkan segala sesuatunya dengan benar, sebagaimana Allah memberi contoh DIA mendudukkan segala sesuatu pada kursiNYA, kita mesti belajar dan memahami hal demikian, lalu mendudukkan segala sesuatunya pada diri kita dengan benar...... bagaimanakah meletakkan topi diatas kepala dan sandal di kaki?.... jangan terbalik, sebab yang demikian mengakibatkan rasa malu.....

Namun, engkau jangan pada terlena dengan "kedudukan"mu, berleha-leha diatas kursi, terus menerus duduk, kamu harus berdiri suatu ketika nanti.....  Setelah engkau bisa mendudukkan segala sesuatunya dengan benar.....

dudukkan dirimu dengan benar, kemudian bangkit dan berdirilah.....


4 komentar: