Rabu, 20 April 2016

Jawaban pertanyaan I

Jawaban pertanyaan I


Sofyantsauri CowoSederhana Saya mau bertanya abah: letaknya ilmu itu di mana?
================
ilmu itu nur (cahaya), cahaya itu tidak bisa diwadahi karena ia memancar ke segala arah sebagai sifatnya....... oleh karenanya ilmu itu memancar memenuhi segenap ruang dan waktu............

Diantara manusia memiliki kemampuan untuk "mengaksesnya", yaitu mengakses diantara ilmu tersebut....... Jadi gambarannya, ilmu itu umpama lautan, dan kita adalah ikan yang sedang tenggelam didalamnya......  Kita sama sekali tidak memuat ilmu, malah kita ini termuat oleh ilmu...... 

Seperti siaran televisi, kita memiliki antena dengan daya tangkap yang berbeda...... siapa yang mampu mengakses ilmu secara lebih dalam maka ia akan memiliki kecerdasan batin dan khazanah ilmu yang luas...... kemampuan mengakses ilmu inilah yang membedakan kita semua........ adapun ilmu itu sendiri, telah memenuhi segenap ruang dan waktu sebagai kenyataannya......

=====================

Ir-fa Sevenfoldism Bang maaf mau nanya.kenapa allah ciptakan mahluk2 dan segala hukum2 aturan alam dsbg nya.apa maksud dan tujuan nya?kalau seluruh alam dan semua mahluk akan binasa kenapa harus tercipta.kalau allah sendirian kan enak.Apakah karena berdirinya allah lalu dngn sedirinya terciptalah mahluk.
========================
lah kamu maunya gimana?.......heuheuheu

begini mas, kalau anda mempertanyakan mengapa Allah berbuat begini, mengapa berbuat begitu, saya pastikan gak akan ada habisnya....... sampai matipun pertanyaannya gak akan ada selesainya......  Karena ada terlalu banyak pertanyaan di dalam dunia ini.......

Kita mesti faham hal tersebut..... Maka saya selalu mengatakan bahwa hidup ini adalah tentang menerima, bukan tentang apa yang engkau inginkan, bahkan menerima hal yang tidak kita sukai........ 

Demikianlah Allah itu berbuat segala sesuatu yang dikehendakiNYA, apakah kita setuju ataupun tidak, kita mengerti ataupun tidak, kita menerima ataupun tidak, tetap saja DIA berbuat sekehendakNYA. 

Ketika sudah mampu menerima segala yang dikehendakiNYA, saya mengerti jawaban dari semua itu..... saya faham Allah ciptakan makhluk sbg manifestasi dari kehendakNYA tentang "keberadaan", ini semua lukisan tentang diriNYA sendiri....... "God is being play with Him Self"...... "Tuhan sedang bermain main dengan diriNYA sendiri"..... Inilah kenyataan yang saya tangkap dari segala ciptaan ini..... Dan ini adalah permainan yang "panjang serta mengasyikkan" yang hanya akan berhenti ketika Tuhan sudah bosan......... 






11 komentar: