Senin, 14 Januari 2019

086.... tanya Abah, apakah arwah penasaran boleh didoakan? terus bagaimana caranya agar meringankan mereka?
terimakasih atas petunjuknya..

========================

Dalam hal berdoa, 1 hal ini jangan pernah kamu lakukan, yaitu:

- Memohonkan ampunan mereka yang tidak beragama islam. Tidak perduli walaupun keluargamu sendiri.

Karena hal demikian akan membawa murka Allah, sebab engkau memintakan ampunan untuk orang yang tidak percaya kepada Allah.

Bagaimana dengan arwah penasaran?.... kepercayaannya apa?.... Selagi dia semasa hidupnya tidak percaya sama Allah, maka tidak perlu kamu memintakan ampunan kepada Allah.


Tidak sepatutnya bagi Nabi dan orang-orang yang beriman, memintakan ampun (kepada Allah) untuk orang-orang musyrik, walaupun orang-orang musyrik itu adalah kaum kerabat(nya), sesudah jelas bagi mereka, bahwasanya orang-orang musyrik itu adalah penghuni (neraka) jahim. Dan permintaan ampun dari Ibrahim (kepada Allah) untuk bapaknya, tidak lain hanyalah karena suatu janji yang telah diikrarkannya kepada bapaknya itu. Maka, tatkala jelas bagi Ibrahim bahwa bapaknya itu adalah musuh Allah, maka Ibrahim berlepas diri dari padanya. Sesungguhnya Ibrahim adalah seorang yang sangat lembut hatinya lagi penyantun. (at-Taubah: 113-114)

4 komentar: